Bahan Membuat Nugget Tahu
- 10 potong tahu kuning (tahu putih bisa).
- 5 sdm tepung terigu.
- 2 butir telur.
- Secukupnya Wortel diiris.
- Secukupnya Bawang daun diiris.
- Secukupnya Garam dan penyedap rasa.
- Tepung panir.
Langkah Memasak Nugget Tahu
- Hancurkan tahu dalam wadah (kalo berair, buang airnya),lalu masukan sebutir telur, tepung terigu, wortel, bawang daun,garam dan penyedap. Aduk sampai rata..
- Sebelumnya panaskan kukusan. Olesi minyak goreng pada loyang, lalu tuang adonan kedalamnya dan kukus selama 20menit menggunakan api sedang..
- Kocok telur untuk bahan pelapis. Siapkan tepung panir diwadah lain..
- Dinginkan nugget. Potong2 sesuai selera. celupkan kedalam telur, lalu baluri tepung panir. Tinggal digoreng deh... Bisa jg disimpan dulu baru digoreng..
Get Latest Recipe : HOME