Bahan Membuat Garang Asem Ayam
- 450 gr ayam (saya pake 1/2bagian paha dan 1psg ati ampela), potong2 sesuai selera.
- Daun pisang.
- tusuk gigi.
- 1 bh tomat, potong2.
- 5 bh belimbing wuluh, potong2.
- (next harus dikurangi byknya jadinya terlalu asem,.
- karna mgkn belimbingnya gede2 😭khilaf metiknya).
- 3 lembar daun salam, sobek kasar.
- 3 lembar daun jeruk, sobek kasar.
- 15 bh cabe rawit merah, utuh.
- Bumbu :.
- 4 bh bawangmerah, iris.
- 3 siung bawangputih, iris.
- 1 batang serai, memarkan.
- 1 jempol lengkuas, iris2.
- 1 jempol jahe, iris2.
- 65 ml santan kental (1bks kara + air dicampur hingga 700ml).
- garam,gula,penyedap,lada bubuk.
- minyak utk menumis.
Langkah Memasak Garang Asem Ayam
- Panaskan minyak. Tumis bawang merah dan putih hingga harum. Masukkan serai, lengkuas, jahe, aduk rata. Masukkan ayam. Aduk dan masak hingga berubah warna. Tuangi santan. Aduk, tambahkan garam,gula,penyedap,lada bubuk. Aduk rata. Masak hingga mendidih. Tes rasa. Stlh pas. Matikan. Angkat..
- Panaskan kukusan. Ambil dan tumpuk 2lembar daun pisang (saya lapisi plastik diantara daun pisang. Tata tomat, belimbing wuluh, daun salam, daun jeruk dan cabe rawit, letakkan bbrpa potong ayam dan kuahnya. Tutup/bungkus semat dg lidi/tusuk gigi. Lakukan hingga habis. Kukus selama kurleb 20-30menit. Angkat dan sajikan hangat..
- Yg bikin seneng itu klo metik yg seger2 😍😄 Alhamdulillah gk beli. Tggl ambil/petik di blkg rmh..
Get Latest Recipe : HOME