Bahan Membuat Garang Asem Khas Solo (tanpa bungkus Daun) Simple
- 1/2 kg rempelo ati ayam.
- 1 bks Santan Kara (aku pakai yang kental).
- 1 btr telur ayam (kocok lepas).
- 3 bh Bawang merah (iris tipis).
- 3 bh Bawang putih (iris tipis).
- 3 cm Lengkuas (geprek).
- 1 bh Tomat Hijau (Potong jadi 8 potong/sesuai selera).
- 5 buah Belimbing Wuluh.
- 3 bh Cabai merah besar (iris serong).
- Secukupnya cabai rawit merah utuh (sesuai selera ya bund).
- 1 batang Daun serai (geprek).
- 2 lembar Daun salam.
- 3 lembar Daun jeruk (Sobek jadi 2 bagian).
- Secukupnya garam.
- Secukupnya Gula pasir.
- Secukupnya bumbu penyedap/Royco Rasa Ayam.
- Secukupnya Air.
- 1 lembar daun pisang (ukuran ± 30cm untuk alas memasak saja, agar ada bau daunnyaa ^.^).
Langkah Memasak Garang Asem Khas Solo (tanpa bungkus Daun) Simple
- Rebus ati ampela sampai matang. lalu tiriskan..
- Panaskan wajan taruh daun pisang diatas wajan dan beri air secukupnya, lalu masukan semua bahan kecuali telur dan bumbu penyedap, tambahkan santan kara..
- Masukan rempelo ati ayam, tambahkan garam, gula, dan bumbu penyedap, koreksi rasa..
- Aduk-aduk pelan2 hingga tercampur. lalu masukan telur ayam. masak hingga telur matang. Lalu Buang daun pisangnya..
- Angkat dan sajikan.
- Selamat Mencoba.
Get Latest Recipe : HOME