Bahan Membuat Instant Jalebi
- Syrup Gula.
- 200 gr gula.
- 100 ml air mineral.
- 1 iris jeruk nipis, ambil airnya.
- 3-4 buah kapulaga hijau, buka kulitnya dan haluskan sedikit.
- Adonan.
- 120 gr terigu.
- 3-4 tetes pewarna makanan kuning atau oranye.
- 1/2 sdt soda kue.
- 2 sdm plain yogurt.
- Secukupnya air.
- Secukupnya minyak goreng.
Langkah Memasak Instant Jalebi
- Masukan bahan syrup gula ke dalam panci, kecuali jeruk nipis dan kapulaga, didihkan sampai agak mengental, masukkan kapulaga, masukkan air jeruk nipis..
- Ambil di antara 2 jari, jika ada seratnya maka matikan kompor. Sisihkan.
- Campurkan terigu, soda kue, aduk rata..
- Masukkan yogurt, pewarna makanan, aduk rata..
- Masukkan air sedikit demi sedikit, hanya sampai adonan tidak terlalu kental atau terlalu encer. Seperti adonan tepung pisang goreng..
- Masukkan adonan dalam botol saos atau kecap agar mudah menggorengnya..
- Panaskan minyak, jika sudah panas, masukkan adonan, putar melingkar kecil-kecil, balik kedua sisi, jika sudah krispi, angkat gorengan dan langsung masukkan dalam syrup gula yang masih hangat..
- Tunggu hingga 30 detik, balik sisi sebelahnya hingga 30 detik lagi, tiriskan syrup gula dan taruh di wadah..
- Lakukan hingga adonan habis dan tersaput semua syrup gula..
Get Latest Recipe : HOME