Bahan Membuat Pastel Kari
- Bahan Kulit :.
- 700 gr Terigu.
- 120 gr Mentega.
- 1 sdm Garam.
- 1 sdm Gula.
- secukupnya Air es.
- Bahan Isian:.
- 300 gr Kentang.
- 3 buah Telur rebus.
- 2 siung Bawang putih.
- 1/4 bungkus Bumbu kari indofood.
- 1 sdt Lada.
- 1 sdt Kecap.
- secukupnya Garam.
- 1 sdt Kaldu jamur.
Langkah Memasak Pastel Kari
- Pertama buat isian dulu. Potong-potong kentang bentuk dadu. Lalu cincang bawang putih..
- Setelah bahan semua selesai, tumis bawang putih hingga harum kecoklatan. Masukkan bumbu kari dan kentang yang sudah dipotong2. Tambahkan air sedikit supaya kentang matang..
- Kalo dilihat kentang sudah mau matang, masukkan garam, kecap, lada, kaldu jamur sesuai takaran. Lalu tes rasa. Masak hingga air meresap dan kentang matang..
- Setelah isian matang, matikan kompor dan baru lah membuat kulit..
- Masukkan terigu, mentega, gula, garam. Uleni hingga berbentuk gumpalan2 kecil. Lalu masukkan air sedikit demi sedikit hingga kalis. Setelah kalis, tutup dengan serbet bersih dan diamkan adonan hingga 1 jam.
- Sambil menunggu, jangan lupa rebus telurnya. Setelah itu kupas telur rebus dan potong2 memanjang. 1 butir telur dipotong menjadi 10 bagian..
- Setelah 1 jam, potong2 adonan menjadi 30 bagian. Lalu masukkan isian dan bentuk pastel. Agar lebih mudah, bisa memakai cetakan. Kalo rajin, boleh kok memilin sendiri 😂.
- Setelah terbentuk semua, masukkan kulkas sebentar 30 menit, baru digoreng. Kalo mau goreng untuk hari2 berikutnya, bisa masukin ke freezer supaya beku. Pastel tahan hingga 5 hari.
- Jangan lupa bagi-bagiin ke tetangga yaa. Soalnya ini enak :p mana tau ada yg mau pesen.
Get Latest Recipe : HOME