Bahan Membuat Baso Tahu Vegan Simple
- Bahan isian baso tahu:.
- 120 gram CrispyG (mock meat untuk ayam fillet).
- 10 buah tahu Yun Yi Hans (kemasan isi 10 dan bentuknya kotak).
- 100 gram tepung gandum (bila tidak ada bisa diganti terigu).
- secukupnya air panas.
- secukupnya Tepung tapioka.
- 1 sdt garam.
- 1 sdt merica bubuk.
- 1 sdt totole/mokucing/kaldu jamur.
- 1 sdm minyak wijen.
- Bahan sambal kacang:.
- 250 gram kacang tanah.
- 3 buah cabai merah.
- secukupnya air.
- 2 lembar daun jeruk buang bagian batang tengahnya.
- 1 sdt gula pasir.
- 1/2 potong gula merah iris tipis.
- 3 sdm kecap manis.
- 1 sdt garam.
- 1 sdt totole/mokucing/kaldu jamur.
Langkah Memasak Baso Tahu Vegan Simple
- Cuci CrispyG beku hingga minyak nya hilang, lalu potong tipis dan cincang kasar. Sisihkan..
- Cuci dan potong tahu putih menjadi bentuk segitiga lalu lubangi tengahnya..
- Kumpulkan bagian tengah tahu dalam wadah, lalu haluskan. Setelah halus, campur dengan CrispyG cincang, garam, merica dan totole. Sisihkan..
- Taruh tepung gandum/terigu dalam mangkok aduk bersama sejumput garam dan totole, beri air panas sedikit demi sedikit sambil terus diaduk hingga lengket seperti lem. Upayakan tidak ada tepung yang menggumpal..
- Campurkan adonan tepung ke adonan CrispyG cincang tadi. Setelah merata, tambahkan minyak wijen..
- Tuang tepung tapioka ke adonan sedikit demi sedikit hingga adonan tidak terlalu lengket. Kali ini saya hanya pakai 3 sdm. Bila adonan masih lengket, tepung bisa ditambahkan..
- Panaskan kukusan. Sementara menunggu mendidih, isikan adonan ke tahu. Gunakan garpu untuk mengambil adonan secukupnya, tusuk-tusuk adonan hingga menutupi lubang tahu lalu ratakan bagian atasnya..
- Kukus baso tahu selama 20 menit. Bila sudah matang, matikan api..
- Sementara menunggu baso tahu matang, siapkan sambal kacangnya..
- Sangrai kacang tanpa minyak hingga kulitnya kecoklatan..
- Haluskan kacang tanah, cabai merah dan gula pasir. Lalu sangrai hingga minyak kacangnya keluar dan harum..
- Setelah harum beri air, tambahkan gula merah, kecap, totole dan daun jeruk. Aduk-aduk hingga mendidih..
- Sajikan baso tahu bersama sambal kacang..
Get Latest Recipe : HOME